-->

Cara Melatih Otot Perut Agar Sixpack Untuk Pemula Di rumah


Mempunyai perut kotak-kotak adalah sebuah keinginan semua lelaki. Perut yang sixpack dapat meningkatkan kepercayaan laki-laki, karena akan sangat keren. Untuk membuat perut menjadi sixpack tidak terlalu sulit, intinya selain menjaga pola makan kita juga harus rutin melakukan olahraga untuk melatih otot perut kita baik otot perut bagian atas maupun bawah.



Kali ini Energifit akan membagikan cara melatih otot perut agar sixpack untuk pemula. Gerakan dibawah ini cukup simple dan mudah tanpa alat dan dapat dilakukan di rumah

1. Crunch 


Latihan crunch sangat baik untuk melatih otot perut bagian atas.

cara melakukan gerakan crunch:

- berbaring di lantai dengan lutut di tekuk dan telapak tangan bawah di kepala
- kemudian angkat bahu anda dari lantai
- pertahankan selama beberapa detik dan perlahan -lhana kembali ke posisi awal

 otot yang dilatih dalam gerakan ini adalah otot rektus abdominis dan otot oblik.

Lakukan gerakan ini sebanyak 12-15x repetisi dalam 3-4 set.


2. Puntir rusia / russian twist


Gerakan ini sangat baik untuk melatih otot perut bagian samping.

cara melakukan gerakan :

-duduk dilantai dengan lutut di tekuk dan dimiringkan ke belakang 
- kaki anda bisa disilangkan untuk menjaga keseimbangan
- lalu rapatkan telapak tangan dan lengan menjauh dari tubuh
-ayun dari satu sisi ke sisi lain

Lakukan latihan ini sebanyak 20-30x repetisi dalam 3-4 set.


3. Pendaki gunung / mountain climber


Gerakan ini untuk melatih otot perut bagian bawah. Gerakan ini sama halnya seperti gerakan para pendaki gunung.

cara melakukan gerakan 

-mulai dengan posisi push up
-tekuk lutut kanan ke arah dada dengan kaki kiri lurus
-lalu ganti kaki di udara dan lutut kiti ke arah dada dengan kaki kanan lurus
-lakukan latihan semakin cepat

latihan ini memperkuat berbagai kelompok otot dalam sistem kordiovaskular 

lakukan gerakan ini sebanyak 15x repetisi dalam 3-4 set.


4. Leg raise


Gerakan leg raise ini juga efektif untuk melatih otot perut bagian bawah.

cara melakukan gerakan leg raise:

-berbaring dan letakkan tangan di bawah pinggul 
- lalu angkat kedua kaki ke atas dengan lurus, hingga membentuk sudut 90 derajat 
-perlahan turunkan kaki dan ulangi gerakan

Lakukan gerakan ini sebanyak 12-15x repetisi dalam 3-4 set.

nah itulah tadi sobat cara melatih otot perut supaya cepat sixpack , gerakannya pun mudah dan sangat efektif. Gerakan diatas juga dapat membakar lemak di perut anda

Referensi 1 Referensi 2 Referensi 3

Berlangganan update artikel terbaru via email:

0 Response to "Cara Melatih Otot Perut Agar Sixpack Untuk Pemula Di rumah"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel